Program MUI 2023, Kabupaten OKU Selatan Siap Jadi Tuan Rumah
OKUTIMUR.CO, OKU SELATAN – Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH Ali Fuad menyampaikan, kabupaten OKU Selatan siap menjadi tuan rumah kegiatan tahun 2023 mendatang, Yakni gebyar sholawat majelis ulama (MUI) mendukung pemerintah dalam menciptakan kondusifitas tahun politik menjelang Pilkada tahun 2024 mendatang.
Acara tersebut digelar MUI Ogan Komering Raya zona 4 (Empati) yang di dalamnya ada Kabupaten OKU Timur, OKU, OKU Selatan, dan kabupaten OKI melibatkan semua pihak.
“Maka MUI menjadi salah satu barometer yang kuat dalam menciptakan kedamaian di tengah masyarakat, Dinilai kegiatan ini merupakan program MUI di dukung penuh oleh pemerintah Daerah, ” Ujar ketua MUI OKU Selatan yang merupakan pimpinan Pondok Pesantren Raudlatul Qur’an Simpang sender OKU Selatan menyampaikan
Dia menjelaskan, adapun hasil pertemuan dengan Bupati OKU Timur, Bupati OKU Selatan beberapa hari terakhir, ” Alhamdulillah, kedua belah pihak sangat mendukung Program MUI tahun 2022/3 ini , bahkan mereka mendorong dapat terlaksana dengan baik karena tahun politik ini banyak pengaruh bagi masyarakat , diharapkan masyarakat tetap bersatu tidak ada permasalahan akibat perbedaan nantinya.
‘Diberharap kegiatan MUI tahun mendatang memberikan manfaat besar bagi keselamatan umat dalam membangun kerukunan kesatuan dan Persatuan yang dampak baik bagi kemajuan daerah juga dirasakan bersama,” Jelas Ketua MUI OKU Selatan.(JA)