BUPATI ENOS – MENJIWAI PEKERJAAN AKAN MEMBUAT SEMUA USAHA AKAN SUKSES

0 0
Read Time:1 Minute, 16 Second

“Jika tidak menjiwai pekerjaannya maka semua usaha tidak akan berhasil, Saya mengharapkan bekerja dengan hati untuk membanggakan orang tua agar lebih mulia,”

Martapura, OKUTIMUR.CO  – Pemerintah Kabupaten OKU Timur melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi berupaya meningkatkan keterampilan bagi masyarakat yang baru lulus sekolah dengan membuka pelatihan keterampilan pangkas rambut. Senin 27 September 2021, di Aula Hotel Parai Tani Martapura.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bupati Ogan Komering Ulu Timur H. Lanosin, S.T. Pelatihan Keterampilan Pangkas Rambut ini dilaksanakan guna menekan angka pengangguran di Kabupaten OKU Timur.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi OKU Timur Drs. Elvian Syawal, M.M. mengatakan peserta pelatihan berjumlah 50 orang yang berasal dari 8 Kecamatan di Kabupaten OKU Timur.

Disnakertrans mengadakan pelatihan dan pendidikan bertujuan untuk membuka lapangan kerja mandiri sebagai bentuk upaya mengurangi penganguran dan menambah keterampilan masyarakat OKU Timur.

Dilaporkan juga bahwa Disnakertrans mendapatkan jatah 14 pemuda OKU Timur ke BLK Bekasi untuk Ikut Pelatihan.



 

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

OKUTIMUR

PT. MEDIA BHAKTI TRI PUTRA