Enos Qurban 27 ekor Sapi untuk masyarakat OKU Timur

0 0
Read Time:1 Minute, 5 Second

MARTAPURA, OKUTIMUR.CO – Hari Raya Idul Adha 1442 H tiba, warga menyambut gembira lantaran Bupati OKU Timur H. Lanosin, S.T berqurban 27 ekor sapi yang tersebar di beberapa Kecamatan di OKU Timur.

Rio warga Desa Muncak Kabau Kecamatan BP. Bangsa Raja mengucapkan terima kasih bahwa Bupati OKU Timur telah berqurban satu ekor sapi di desa Muncak Kabau.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten OKU Timur H. Sukron Selasa, 20 Juli 2021 mengatakan, tahun ini di perayaan hari Idul Adha Bupati OKU Timur qurban 27 ekor sapi.

Satu ekor sapi disiapkan untuk pasukan kuning, sisanya dibagikan ke masyarakat desa.

Di Martapura ada empat titik yaitu Masjid Tanjung Aman, Masjid Agung Sabilul Muttaqin, Masjid Jamik dan Masjid Al Muminun.

Sementara qurban sapi untuk di Belitang sebanyak enam titik, Kecamatan Cempaka tiga titik. Sisanya tersebar di beberapa kecamatan.

Sementara untuk sholat Idul Adha Pemerintah Kabupaten OKU Timur menganjurkan untuk menerapkan protokol kesehatan mengingat wabah virus covid-19 masih terjadi.

Hal ini sesuai dengan surat edaran nomor 15 tahun 2021 tentang penerapan protokol kesehatan dalam penyelenggaraan sholat Hari Raya Idul Adha dan pelaksanaan qurban tahun 1442 Hijriah atau tahun 2021 Masehi

Bupati OKU Timur sendiri bersama keluarga melaksanakan Sholat Idul Adha di kediaman Griya Sebiduk Sehaluan Martapura dengan penerapan protokol kesehatan dan hanya untuk kalangan keluarga. (rls/r10)

OKUTIMUR

PT. MEDIA BHAKTI TRI PUTRA