Akhir Tahun 2022 Polres OKU Timur Gelar Press Release
OKUTIMUR.CO, Martapura – Kepolisian negara republik Indonesia daerah Resort Ogan Komering Ulu Timur Polda Sumatera Selatan gelar press release akhir tahun 2022, laporan hasil kinerja selama 1 (satu) tahun itu berlangsung di halaman parkir rumah dinas Kapolres, Sabtu 31 Desember 2022 pukul 13:00 wib.
Ini merupakan catatan atas kinerja Polres OKU Timur sekaligus acuan untuk mengevaluasi dari setiap jajaran dengan fungsi operasional dan fungsi pendukung mengoptimalkan kinerja Polres OKU Timur dalam pelaksanaan kegiatan atau tugas- tugasnya.
Polri memiliki kekuatan pelaksanaan tugas yang cukup lengkap hingga saat ini, Baik yang bersifat rutin maupun bersifat khusus, maka diperlukan kebijakan umum dari Kapolres OKU Timur untuk mengoptimalkan kinerja Polres OKU Timur.
Kebijakan umum Kapolres mendorong satuan kerja maupun personel pengemban fungsi operasional dan fungsi pendukung secara seimbang agar optimal dalam pelaksanaan tugasnya dengan menerapkan sistem analisa serta evaluasi pencapaian kinerja Polres dan Polsek jajaran secara berkesinambungan.
Memotivasi Satuan kerja dan personel pengemban fungsi agar memiliki kepedulian dan tanggungjawab dalam diri terhadap pelaksanaan tugas-tugasnya guna menjaganya agar tetap terpelihara.

Untuk itu diterapkan sistem pemberian reward and punishment dari Kapolres OKU Timur yang mengedepankan upaya-upaya pencegahan gangguan Kamtibmas secara seimbang beriringan dengan upaya-upaya pengungkapan kejahatan dan pelanggaran.
Selanjutnya mendorong terwujudnya sinergitas antar pengemban fungsi di Polres OKU timur dengan jajaran Polsek serta melakukan penyegaran (four of duty dan tour of area) terhadap personel yang dianggap kurang optimal dan efektif dalam melaksanakan tugas-tugasnya.
Guna menciptakan kondisi Kamtibmas yang aman dalam kurun waktu selama Tahun 2022 Polres OKU Timur telah menjalankan tugas-tugasnya (baik rutin maupun khusus) dengan beberapa pencapaian kinerja antara lain sebagai berikut :


Sedangkan untuk SKCK ONLINE yang merupakan program Polri yaitu pelayanan SKCK secara Online, dimana pemohon dapat mengisi dan melampirkan data skck melalui website www.skckonline.go.id dengan kemudian membawa hasil barcode ke Loket pelayanan SKCK.
Hal tersebut mengefesien waktu pembuatan SKCK dan petugas dapat langsung menscan Barcode tersebut, lalu data pemohon diperiksa kelengkapannya, setelah lengkap maka SKCK dapat langsung diprint out.
Selanjutnya inovasi program Sinadoda (SKCK Ingin Ada di Sekolah Anda) yaitu suatu trobosan yang dibuat pelayanan SKCK Sat Intelkam Polres OKU Timur, Program tersebut dibuat dengan tujuan agar siswa ataupun siswi di sekolah-sekolah dapat memahami tata cara pembuatan SKCK.
Dengan sasaran siswa-siswi kelas XII yang kemungkinan setelah lulus akan melanjutkan pendidikan atau melamar pekerjaan. Dimana membutuhkan SKCK maka dari itu petugas SKCK Polres OKU Timur membuat Terobosan program SINADODA dengan cara mendatangi sekolah-sekolah yang berada di OKU Timur untuk mensosialisasikan mekanisme pembuatan SKCK.
Selanjutnya dari Sat sabhara yang melaksanakan pengaturan, Penjagaan dan patroli rutin siang dan malam dengan mengedepankan Tim Bravo sebagai Tim Khusus Patroli dan KRYD dengan dijalur rawan Kriminal 3C serta jalur rawan Kamtibmas.
Jadwal patroli pada titik rawan kriminal dan malam hari hingga menjelang pagi yang dilaksanakan rutin pada pukul 02:00 wib. Adapun hasil Patroli Tim Bravo Sat Sabhara telah berhasil menangkap 7 (tujuh) tersangka pungli, 2 (dua) tersangka membawa Sajam (senjata tajam), Penyalahgunaan BBM Subsidi 37 (Tiga puluh tujuh) Derigen dan 4 (empat) unit motor. (Ril/HMS).